12 October 2009

hari minggu di bulan september 09
ku sudah lama banget ga ke gereja. dengan berbagai alasan yang ku buat untuk membenarkan diriku karena tidak ke gereja. tapi di sabtu suatu malam tiba-tiba ku sangat ingin ke gereja. ga tau apa yang membuat ku bersikeras. alarm 4.45 sudah ku pasang..memang sengaja ku buat lebih awal karena biasanya ku bangun 30 menit atau 1 jam kemudian...niatnya mao misa 1, tapi ternyata malah ke tiduran sampe jam 7. padahal alarm uda nguing nguing tapi tetep merem. yauda deh karena uda terlanjur janji mau ke gereja akhirnya ku pegi juga.. dengan mata masi ngantuk dan niat setengah hati akhirnya sampe juga di gereja. pas misa, ku sangat khusuk..khusuk karena ngantuk...haha tiba-tiba ku ngliad cewe depan ku itu. dia cacad. ga tau karena kenapa. tangan kakinya cacad dan sepertinya dia juga kena keterbelakangan mental. bahkan untuk membalik badannya ke belakang saja ia tak bisa. ku diam sejenak dan berpikir. dia dengan segala kekurangannya dia datang ke gereja. ku salut. sedangkan ku? ku bangun kesiangan dan tak ke gereja karena tidur larut malam. tidur larut malam karena nonton, main, atau karena ol.....uh benar-benar Tuhan sedang menegurku. ga lama, pas perayaan ekaristi, tiba-tiba ada bunyi BUKKKKKKK .... kenceng banget !!! ternyata ada seorang encim-encim... ya blom tua banget sih.. itu pingsan jatuh langsung ke bawah....ya ampun... uda tau sakit, tapi masi tetep datang ke gereja...kalo ku sih uda pasti ga kan datang...tapi ku sadar Tuhan mao kasi teguran lagi buat ku. karena Tuhan sayang ku jadi Dia mau menegurku agar ku sadar. selama ini ku merasa di berkati banget sama Tuhan (kesehatan dan yg lainnya yang sering ku yakini itu bukan berkat tapi menganggap ITU MEMANG HARUS TUHAN BERIKAN). ku sedih banget. bukan sedih karena mereka berdua. tapi sedih karena ku bodoh. baru sadar sekarang. padahal berkat Tuhan ke aku itu uda lama banget sedangkan ku cuma sekedar doa malam, doa pagi, itu juga kadang-kadang ga konsen, uhhhh pokoknya ku minusssssssss banget...dan sejak saat itu ku janji dalam hati akan pergi ke gereja setiap minggu, bukan karena kebiasaan tapi karena ku ingin bersyukur lebih sama Tuhan...karena Dia lebih dulu mencintaiku. Dia yang sempurna telah mencintaiku yang tak sempurna dengan caranya yang sangat sempurna.....luv u God





suatu hari di bulan oktober 09
ketika ku sendiri dan merenung akan kejadian belakangan ini, ternyata banyak berkat-berkat kecil yang sering ku alami namun seringkali tak ku sadari sebagai berkat. tapi ketika masalah-masalah datang seringkali ku sadari itu sebagai hukuman. padahal jika kita mau menghitung berkat-berkat kecil itu, kita akan mampu tersenyum sekalipun sedang menghadapi masalah-masalah.

08 October 2009

Java vs Java Script

Java merupakan sebuah bahasa pemrograman yang mirip dengan bahasa C. Tetapi dengan Java kita bisa membuat tampilan halaman sebuah web menjadi lebih menarik. Contoh penggunaan Java adalah pada fungsi Mouseover, scrolling marquees, tampilan tanggal dan waktu, kalkulator, dan lain-lain. Terdapat dua tupe Java yaitu Java applet dan Java Script.


JAVA APPLETS
Java merupakan bahasa pemrograman yang dikembangkan oleh Sun Microsystems dan merupakan bahasa pemrograman yang berorientasi obyek. Java bisa digunakan untuk membuat suatu aplikasi yang berdiri sendiri atau pun sebuah aplikasi mini yang biasa disebut applet. Applet biasa digunakan pada halaman web supaya terlihat lebih dinamis. Terdapat banyak sekali aplikasi/applet yang ada.

JAVA SCRIPT
JavaScript dikembangkan oleh Netscape, yang merupakan bahasa pemrograman yang “sederhana” karena tidak bisa digunakan untuk membuat suatu aplikasi atau pun applet. Java Script merupakan sebuah bahasa scripting yang dikembangkan oleh Netscape.Dengan Java Script kita bisa dengan mudah membuat sebuah halaman web yang interaktif. Program Java Script dituliskan pada file HTML (*.htm atau *.html) dengan menggunakan tag kontainer